App Admin – Software Untuk Memblokir Aplikasi


Ketika komputer atau laptop kita digunakan oleh lebih dari satu orang, kadang kita ingin privasi agar beberapa program tidak bisa dijalankan oleh orang lain. Misalnya kita ingin agar anak-anak atau orang tidak mengakses program Mozilla Firefox atau program lainnya. Untuk melakukan hal ini, bisa kita lakukan dengan mudah menggunakan program gratis portable AppAdmin.

AppAdmin merupakan program kecil, gratis (freeware) dan bersifat portable (tidak perlu install) yang sangat praktis untuk mem-blok aplikasi agar tidak dijalankan oleh oang lain. Hanya dengan beberapa detik saja aplikasi yang ditambahkan di dalam program ini tidak akan bisa dijalankan. Bagusnya, aplikasi ini tidak merubah file exe atau program yang akan di blok, sehingga tidak perlu khawatir jika file exe akan rusak.

Adapun cara menggunakan AppAdmin sangatlah mudah, silahkan anda download terlebih dahulu kemudian ekstrak di tempa tyang anda inginkan, selanjutnya jalankan AppAdmin.Exe
Untuk memulai memilih aplikasi atau program yang akan di blok silahkan anda klik tombol Block dan berikan tanda ceklis pada program yang ingin anda blok kemudian berikan password. Agar setting bisa berjalan, klik saja Restart Explorer.

Apabila anda bertanya bagaimana cara mengembalikan aplikasi yang sudah terblok maka caranya sangat mudah, cukup anda klik Unblocked Selected dan masukkan password yang telah anda buat sebelumnya. Beress!!


Silahkan anda Download AppAdmin Disini

Category:  
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response.
0 Responses
Leave a Reply

Image by FlamingText.com
Image by riva'i anarkies
Image by FlamingText.com
Image by riva'i anarkies